Tips Merawat Hijab Agar Tidak Mudah Rusak Dan Kusut - Jilbab atau hijab Anda mudah rusak atau pun kusut? Tenang saja, sebab kali ini penulis akan memberikan kepada Anda tentang tata cara merawat hijab dengan mudah dan tepat, sehingga hijab yang Anda miliki tidak akan mudah rusak atau pun kusut. Seperti yang Anda ketahui mungkin ada bagitu banyak orang yang telah melakukan perawatan asal-asalan pada saat penyimpanan hijab. Dan mungkin saja bagia wanita yang tak mau ambil pusing hijab Anda di taruh di dalam lemari dengan cara dilipat begitu saja. Tetapi tahukah Anda jika hal tersebut terus-terusan Anda lakukan, maka akan berakibat buruk pada hijab Anda. Oleh sebab itulah, ada baiknya bagi Anda untuk tidak asal-asalan dalam meletakan atau pun merawat hijab yang di milikinya. Nah, sebagai inspirasi dalam merawat hijabnya, berikut di berikan sebuah tips merawat hijab agar tidak mudah rusak dan kusut yang bisa Anda jadikan rekomendasi dalam merawat hijab Anda.
1. Untuk menjaga agar hijab yang Anda miliki tidak mudah rusak atau pun kusut, sebaiknya Anda persiapkan sebuah hanger, sebab hanger ini memiliki fungsi untuk menggantung sebuah hijab agar nantinya hijab tersebut terlihat lebih rapi. Selain hal tersebut fungsi yang lain dari hanger ini adalah untuk di gunakan dalam mengantisipasi pada saat Anda suka sekali terburu-buru, sehingga hal ini akan lebih memudahkan Anda dalam memilih hijabnya dengan cepat.
2. Selain hal tersebut ada baiknya Anda mencoba mengurutkan hijab tersebut sesuai dengan warnanya. Hal yang seperti ini juga akan memudahkan Anda untuk mengambil hijab apabila Anda sedang berburu-buru, dengan meletakkan warna hijab yang sesuai seperti ini akan memudahkan Anda ketika berhijab.
3. Hindarilah untuk melipat hijab menjadi sebuah lipatan yang kecil. Salah satu kesalahan yang seringkali di lakukan oleh banyak orang adalah saat menyetrika hijab adalah dengan melipat-lipat hijabnya secara berlebihan, dan kemudian di tumpuk-tumpuk, sehingga hal yang semacam ini dapat menjadikan hijab Anda kusut, bahkan material yang ada pada hijab Anda mudah sekali rusak.
4. Hindari mencuci hijab Anda menggunakan mesin cuci, hal ini di karenakan hijab yang terlalu sering di cuci dengan menggunakan mesin cuci warnanya akan mudah sekali pudar, apalagi jika hijab Anda terbuat dari bahan yang tipis.
Nah, itulah cara yang paling mudah untuk merawat hijab yang Anda miliki, agar bisa di gunakan dalam jangka waktu yang lebih lama, sehingga warna atau pun motif yang ada pada hijab Anda tersebut juga tidak mudah pudar. Sekian tips merawat hijab agar tidak mudah rusak dan kusut yang dapat penulis bagikan untuk Anda semuanya.
0 komentar:
Posting Komentar